Kelola Transportasi Publik dengan Baik, Kota Siak Raih Penghargaan WTN 2024

Foto : Istimewa

Siak, Petah.id - Berhasil menciptakan sistem transportasi perkotaan yang tertib, lancar, selamat dan aman Pemkab Siak raih penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024 dari Kementrian Perhubungan.

Penghargaan tersebut langsung diserahka oleh Mentri Perhubungan Budi Karya Sumadi da  diterima oleh Wakil Bupati Siak Husni Merza di Ballroom JIExpo Kemayoran, Convention Center dan Theater Area, Kemayoran, Jakarta, Sabtu (7/9/2024).

Mentri Perhubungan Republik Indonesia, Budi Karya Sumadi mengapresiasi upaya pemerintah daerah termasuk Kabupaten Siak yang berkomitmen dalam meningkatkan tata kelola transportasi, dan dirinya berharap agar daerah lain termotivasi dalam pembenahan transportasi dan lalu lintas.

"Penghargaan ini kami berikan bentuk apresiasi besar kami kepada kepala daerah yang telah berupaya meningkatkan tata kelola transportasi di daerahnya dan semoga dengan adanya penghargaan ini, daerah-daerah lain bisa ikut termotivasi dalam memberikan tata kelola transportasi yang baik untuk kenyamanan masyarakat,” ucap Mentri Budi Karya.

Rasa syukur juga disampaikan Wakil Bupati Siak Husni Merza saat menerima langsung penghargaan tersebut. Disampaikan Husni, Penghargaan Wahana Tata Nugraha ini diterima Kabupaten Siak berkat terpenuhinya lima indikator, diantaranya publik transportasi dimana menyediakan bus gratis untuk anak sekolah.

"Alhamdulillah, kita mendapatkan penghargaan WTN kategori kota kecil memiliki tata kelola trasportasi publik yang baik dari Kementerian Perhubungan. Sarana transportasi kita sudah ada drive thru, adanya halte untuk pengguna disabilitas, dan kita memiliki fasilitas kelengkapan jalan lainnya dan Sumber Daya Manusia  (SDM) di bidang perhubungan yang mumpuni,” jelas Wabup Husni.

Ditambahkan Husni Merza, Pemerintah Kabupaten Siak terus berupaya memberikan kenyamanan kepada masyarakat berkaitan penyelenggaraan transportasi publik yang nyaman dan tertib.

"Penghargaan ini, menjadi motivasi kita kedepan bagaimana Siak sebagai daerah tujuan wisata memiliki transportasi yang murah dan yamana, dengan berpedoman dari lima aspek di atas dan kedepan bisa terus kita tingkatkan,” pintanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan melalui Kasi Angkutan, Janu Wira mengatakan lebih dari 100 kabupaten/kota yang turut serta dalam mengikuti penilaian terkait kinerja paling baik dalam sistem transportasi.

Disebutkan Janu, Dishub Siak hingga saat ini terus berupaya maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Siak. 

 

"Pelayanan terbaik tetus kami lakukan agar siapapun yang datant ke Siak nyaman dan aman," ungkapnya.

 

Lanjutnya, beragam inovasi juga dilakukan Dishub Siak guna mendorong program program keberlanjutan. 

 

"Untuk memberikan kenyamanan dalam peningkatan pelayanan terhadap masyarakat Siak tentunya beragama inovasi terus kami lakukan," tuturnya.

Laporan : Alfath
Editor : Redaksi
Bagikan berita ini melalui :